Karoke Sing! Karaoke by Smule

Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule


Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule | Gadget2Reviews.Com – Bernyanyi memang hal yang menyenangkan dan juga bisa menghibur diri sendiri. Terlebih lagi jika bisa bernyanyi bersama dengan teman teman lainnya. Selain bisa dilakukan di tempat karoke, saat ini juga sudah banyak bermunculan aplikasi karoke online yang bisa kamu gunakan.

Pastinya kamu tidak perlu lagi pergi ke tempat karoke, cukup dengan menggunakan HP yang kamu punya.

Misalnya saja salah satu aplikasi karoke yang sangat populer digandrungi masyarakat kita, yaitu Smule. Dengan menggunakan Smule, selain kamu bisa berkaroke dengan teman, jika kamu beruntung kamu juga bisa berkaroke dengan artis papan atas lho.

Baca juga Begini Cara Duet Dengan Artis di Smule, Daftar Lengkap Nama Artis di Smule

Bernyanyi tentu sangat erat kaitanya dengan dengan suara yang dihasilkan, semakin bagus suara nyanyikan kamu tentu akan semakin enak didengar. Maka dari itu banyak pengguna yang mencari aplikasi efek suara Smule agar suara yang dihasilkan lebih menarik.

Namun, ternyata untuk mengedit efek suara smule kalian bisa melakukannya tanpa harus menggunakan aplikasi efek suara Smule lho, penasaran ?

Baca juga : 2 Cara Membuat Suara Google Tanpa Aplikasi di HP dan PC Paling Mudah

Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule

Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule

Tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri buat kamu jika rekaman karoke yang dihasilkan sangat bagus dan enak ditelinga banyak orang. Selain kamu bisa terkenal sebagai artis Smule, bisa saja suatu saat kamu menjadi penyanyi papan atas juga. Karena tidak sedikit mereka yang sudah sukses menjadi penyanyi dari awalnya cuma bernyanyi di Smule.

Baiklah langsung saja, buat kamu yang belum mengetahui cara edit efek suara Smule tanpa harus menggunakan aplikasi. Pada artikel ini kalian akan dipandu untuk melakukannya, simak selengkapnya berikut ini.

Cara edit efek suara dan video Smule tanpa aplikasi efek suara Smule :

  • Pertama kalian buka jalankan aplikasi Smule di HP kamu.
  • Kemudian silahkan kamu nyanyikan lagu favorit kalian, kamu bisa memilih untuk Solo ataupun Duet.
  • Sebelum dimulai, kalian bisa menentukan efek video Smule, seperti classic, Rio, Oslo dan Petra. Silahkan kamu cobain satu persatu agar bisa memilih mana yang cocok dengan lagu yang kamu nyanyikan. Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule
  • Setelah itu kamu juga bisa mengedit efek suara agar rekaman karoke kamu menjadi lebih bagus tanpa menggunakan Aplikasi Efek Suara Smule.
  • Silahkan kamu atur Kecocokan Suara, seandainya lagu yang kamu nyanyikan terlalu cepat ataupun terlalu lambat. Kemudian tap tombol Lanjutkan untuk proses berikutnya. Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule
  • Selanjutnya pilih Vokal untuk mengubah vokal suara kamu, apakah terlalu keras atau terlalu rendah. Kemudian tap tombol Lanjutkan untuk proses berikutnya. Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule
  • Kemudian untuk mengubah efek suara Smule, kamu bisa pilih opsi Super Studio. Pada menu Super Studio kamu bisa menggunakan efek suara Gema ataupun Ukuran Ruangan, silahkan kamu tentukan sendiri. Jangan lupa jika sudah selesai, kemudian tap tombol Lanjutkan untuk proses berikutnya.  Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule
  • Untuk mengatur efek suara lebih lanjut, kamu bisa masuk ke opsi Super Pop. Disini kamu bisa mengedit efek suara Gema ataupun Koreksi Nada. Silahkan kamu sesuaikan sendiri, kemudian tap tombol Lanjutkan untuk proses berikutnya. Cara Edit Suara Tanpa Aplikasi Efek Suara Smule
  • Selesai.

Sampai disini kalian sudah berhasil mengedit efek suara Smule tanpa Aplikasi efek suara Smule. Bagaimana, sangat mudah bukan cara mengganti efek suara di Smule ini. Baca juga Cara Menyembunyikan atau Menghapus Rekaman Di Aplikasi Smule

Demikian artikel mengenai cara edit efek suara tanpa aplikasi efek suara Smule. Dengan melakukan hal diatas kamu sudah bisa mengedit efek suara rekaman Smule agar lebih menarik dan enak didengar sebelum kalian posting ke sosial media kalian. Semoga bisa bermanfaat dan selamat mencobanya yaa..