Cara Flash OPPO A3S Tanpa PC Dengan Mudah [Tested]

Cara Ganti Font OPPO A3S Supaya Lebih Tampilan Lebih Kece Tanpa Root dan Mudah


Cara Ganti Font OPPO A3S Tanpa Root | Gadget2Reviews.Com – Perusahaan ponsel OPPO baru-baru ini merilis ponsel terbaru mereka yaitu OPPO A3S. Smartphone ini bisa dikatakan merupakan versi ponsel OPPO murah dari F5. Hal ini karena A3S dihadirkan dengan spesifikasi yang hampir menyerupai dengan series F5. OPPO A3S juga dibawakan dengan menggunakan chipset dari Qualcomm yaitu Snapdragon 450 1.8 Ghz.

Seperti halnya pada ponsel OPPO F5, pada A3S ini juga sudah dilengkapi dengan kamera selfie yang juga sudah dilengkapi dengan teknologi AI. Teknologi kecerdasaan buatan ini pada OPPO A3S ini diberi sebutan dengan nama Beauty Recognition. Dengan adanya fitur Beauty Recognition ini, hasil jepretan foto dengan menggunakan kamera OPPO A3S diklaim mampu membuat hasil gambar foto menjadi lebih natural. Hal ini karena dengan fitur ini sehingga kamera mampu menyesuaikan karakter wajah. Tidak itu saja kamu juga bisa lho Menghilangkan Suara Kamera OPPO A3S ketika kamu ingin mengambil foto secara diam-diam.

Cara Ganti Font OPPO A3S Agar Tampilan Lebih Menarik

Cara Merekam Layar di HP OPPO A3S Tanpa Aplikasi Dengan Mudah

Terlepas dari spesifikasi yang dibawakan OPPO A3S, tentunya setiap pengguna HP android ingin ponsel mereka terlihat cantik. Baik itu dari tampilan fisik ponsel itu sendiri, bahkan juga seperti tampilan wallpaper, tema ataupun bentuk font. Nah, mungkin kamu juga sedang mencari cara ganti font OPPO A3S agar tampilan ponsel kamu lebih menarik dan tidak membosankan. Kamu juga bisa menghilangkan poni di layar OPPO A3s agar tampilan layar bisa lebih luas untuk bermain game. Kamu bisa mengikuti langkah-langkah Cara Menghilangkan Poni Layar OPPO A3s.

Jika memang kamu sedang mencari tutorial cara mengganti font OPPO A3S dengan mudah, maka kamu sudah tepat membaca artikel ini. Karena pada kesempatan ini kami akan memberikan panduan kepada kamu cara ganti font OPPO A3S tanpa root. Apa emang harus root untuk bisa ganti font di android ? Sebenarnya tidak juga, karena ada beberapa model HP yang mengharuskan root sebelum bisa mengubah font di HP android

Cara Ganti Font OPPO A3S Dengan Mudah Tanpa Root

Baiklah, langsung saja kalian simak langkah selengkapnya cara mengubah font OPPO A3S ini. Untuk bisa mengubah font di HP OPPO A3S, kalian perlu mengganti aplikasi Theme Store dengan versi Theme Store China.

Cara Ganti Font OPPO A83 Dengan Mudah Tanpa Root
  • Silahkan kamu download dan install aplikasi Theme Store China di HP OPPO kalian terlebih dahulu. Apabila nanti kalian mendapat notifikasi aplikasi diblokir saat proses install Theme Store China diatas. Maka kamu harus mengaktifkan opsi Instal Aplikasi dari Sumber Tidak Dikenal di menu pengaturan aplikasi terlebih dahulu. Caranya silahkan kamu masuk ke Pengaturan, lalu Pengaturan Tambahan, lalu masuk ke Keamanan dan Privasi.
  • Kemudian jika sudah berhasil kamu install, silahkan masuk ke Pengaturan, lalu masuk ke Manajemen Aplikasi. Cari aplikasi Theme Store tersebut, kemudian tekan Paksa Berhenti dan Hapus Data.
  • Selanjutnya bisa kamu buka aplikasi Theme Store China untuk mulai mengganti font. Tekan pada tulisan China yang ada di pojok kanan bawah,kemudian pilih opsi dengan ikon huruf Aa
  • Kemudian silahkan kamu pilih jenis font yang ingin digunakan di HP OPPO A3S kamu. Silahkan kamu cari dan pilih jenis font yang gratis, karena ada juga jenis font berbayar pada menu tersebut.
  • Selanjutnya klik pada jenis font yang sudah kamu pilih, kemudian klik pada tombol download dibagian bawah untuk menyimpannya. 
  • Jika sudah berhasil didownload, selanjutnya tekan tombol tersebut sekali lagi untuk menerapkannya. Selesai.

Selain kamu bisa mengganti font default OPPO A3s untuk mempercantik tampilan HP kalian. Kamu juga bisa mencoba mengganti Lapuncher atau peluncur bawaan dengan menggunakan Apex Launcher Pro. Nantinya akan banyak tersedian fitur-fitur kustomisasi tampilan seperti font, tema, folder layout aplikasi dan masih banyak lagi lainnya. Silahkan kamu bisa ikuti panduan Cara Menginstall Apex Launcher Pro di OPPO A3s Gratis.

Demikian mengenai cara ganti font OPPO A3S tanpa root yang bisa kamu coba dengan mudah. Sedangkan apabila kamu ingin kembali setelan default, silahkan kamu uninstall dahulu aplikasi Theme Store China tersebut. Kemudian install kembali aplikasi Theme Store bawaan OPPO A3S. Baca juga Tutorial Mudah Cara Hard Reset OPPO A3S