Cara Ganti ID Line Dengan Mudah Terbaru

Cara Ganti ID Line Dengan Mudah Terbaru


Cara Ganti ID Line Dengan Mudah Terbaru | Gadget2Reviews.Com – Tentunya kamu sudah tahu dan mengenal aplikasi chatting Line bukan ? Yup, aplikasi ini terbilang memang masih populer meski sudah lama dirilis dan semakin banyak saingannya. Bisa jadi karena pada aplikasi Line ini dlengkapi dengan fitur-fitur yang menarik dan berguna.

Tidak beberbeda halnya dengan jenis aplikasi chatting lainnya, setiap pengguna pasti akan mempunyai username atau ID yang unik ketika mendaftar akun. Sebagai pengguna aplikasi Line lama, tentunya kamu pernah kepikiran apa bisa mengubah ID Line supaya lebih menarik bukan ?

Nah, pada artikel kali ini kami akan memberikan panduan cara ganti ID Line terbaru dengan mudah di HP android yang bisa kamu ikuti.

Cara Ganti ID Line di HP Android Terbaru

Cara Ganti ID Line Dengan Mudah Terbaru

Ternyata tidak seperti pada aplikasi chatting lainnya, pada aplikasi ini kita tidak bisa begitu saja dengan mudah untuk mengganti ID Line. Bahkan banyak pengguna yang beranggapan jika ID Line tidak pernah bisa diganti sejak pertama kali dibuat yaitu ketika membuat akun Line. Lalu, bagaimana cara ganti ID Line ?

Line sendiri memang sebenarnya tidak menyediakan fitur khusus untuk mengubah ID. Akan tetapi pada artikel kali ini kamu akan mendapatkan tips agar bisa mengganti ID Line. Alternatif cara mengubah ID Line ini juga bisa kamu gunakan tanpa harus menginstall ulang aplikasi dan juga tanpa harus ganti nomor HP.

Pastikan kamu sudah mencadangkan data aplikasi Line ke Google Drive agar lebih aman. Langsung saja simak panduan selengkapnya berikut ini.

Cara Mengganti ID Line Tanpa Harus Install Ulang Aplikasi

Berikut tips yang pertama yang bisa kamu coba untuk mengganti ID Line tanpa harus menghapus dan menginstall kembali aplikasi. Untuk melakukan cara ini kamu hanya memerlukan nomor telepon baru yang masih aktif untuk membuat ID Line baru. Jadi persiapkan terlebih dahulu nomor HP baru yang belum pernah digunakan untuk mendaftar Line.

Berikut langkah-langkah cara ganti ID Line tanpa install ulang yang bisa kamu ikuti.

  • Kamu tidak perlu menghapus aplikasi Line di HP, kamu hanya perlu Logout kemudian hapus data aplikasi dengan cara seperti berikut. Caranya yaitu dengan masuk ke Pengaturan Aplikasi lalu cari aplikasi Line kemudian lakukan hapus Data dan Cache.
Cara Ganti ID Line Dengan Mudah Terbaru
  • Jika sudah selesai, buka kembali aplikasi Line. Nantinya akan muncul tampilan Sign Up untuk membuat ID Line baru, silahkan kamu tekan saja tombol Sign Up yang ada dipojok kanan bawah layar.
  • Berikutnya kamu harus memasukkan nomor HP baru yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Pastikan kode verifikasi sudah diterima dan masukkan kembali ke kolom yang disediakan.
  • Selanjutnya masukan nama akun Line kamu. Terakhir yaitu membuat ID Line baru dengan cara masuk ke Profil lalu tekan pada opsi ID.
  • Silahkan kamu ketikkan ID Line baru yang menarik jika memang tersedia kemudian tekan Save.

Cara Mengubah ID Line Tanpa Ganti Nomor HP

Nah,jika pada acara ganti ID Line yang pertama diatas kamu harus menggunakan nomor HP baru. Lalu bagaimana caranya agar tetap bisa menggunakan nomor HP lama ? Berikut panduan selengkapnya yang bisa kamu simak dan ikuti untuk mengubah ID Line tanpa harus ganti nomor HP.

Namun sebelumnya kamu harus mempunyai akun Line untuk dijadikan tumbal, agar bisa melakukan cara ini.

  • Pertama silahkan kamu logout dan hapus data serta Cache aplikasi Line sama seperti pada cara ganti ID Line yang pertama diatas.
  • Berikutnya kamu harus login dengan menggunakan akun Line tumbal yang sudah disiapkan untuk korban.
  • Nantinya kamu akan diminta melakukan verifikasi nomor HP. Silahkan masukan nomor HP yang sama yang digunakan pada akun Line asli dan pastikan harus sudah terverifikasi.
  • Jika sudah mendapatkan kode verifikasi langsung saja kamu ketikkan pada kolom yang tersedia.
  • Tanpa perlu melakukan banyak setting akun Line, langsung saja kamu Logout kembali dengan cara yang sama seperti diatas.
  • Jika sudah Login kembali dengan menggunakan akun Asli yang ingin kamu ganti ID Line nya. Nantinya kamu akan kembali diminta melakukan verifikasi nomor HP yang digunakan.
  • Nah, pada saat proses verifikasi nomor ini selesai, kamu bisa bisa mengubah ID Line melalui pengaturan Profil.

Demikian beberapa cara ganti ID Line terbaru yang bisa kamu coba baik dengan menggunakan nomor HP baru atau tanpa ganti nomor telepon. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat dan selamat mencoba, semoga berhasil.