Cara Install Tema One UI Pixel di HP OPPO dan Realme

Cara Install Tema One UI Pixel di HP OPPO dan Realme


Cara Install Tema One UI Pixel Free Premium Untuk OPPO dan Realme | Gadget2Reviews.Com – Mengganti tema, wallpaper, font ataupun ringtone pada perangkat smartphone memang sudah lazim dan sering dilakukan pengguna gadget. Hal ini tentu saja bertujuan supaya ponsel mereka bisa terlihat menarik dan tidak membosankan.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan tips mengganti tema untuk HP OPPO dan Realme dengan menggunakan One UI Pixel. Themes ini sendiri mempunyai penampilan yang minimalis dan dan terkesan simpel. Dengan tampilan mirip One UI serta bentuk ikon Pixel, tentu sangat cocok buat kamu yang memang tipe orang minimalis.

Cara Ganti Tema One UI Pixel Free Premium di HP OPPO dan Realme

Cara Install Tema One UI Pixel di HP OPPO dan Realme

Nah, sebelum melangkah tutorial cara install tema supaya bisa permanent, kamu juga harus tahu jika Themes One UI Pixel ini bisa digunakan pada beberapa ponsel ColorOS.

Diantaranya yaitu OPPO A3s, Realme 5, Realme 1, Realme C1 (Global), Realme 2, Realme 2 Pro, Realme U1, Realme 3, Realme 3 Pro, Realme X. Selain itu juga sudah support untuk semua HP OPPO dan Realme OS dengan versi ColorOS 5 / ColorOS 6.

Fitur Tema One UI Pixel Free Premium

Setelah menginstal tema One UI Pixel ini di HP OPPO atau Realme, pastinya ponsel kamu akan semakin keren. Baik dari segi tampilan, ikon, widget, menu navigasi dan banyak fitur keren lagi lainnya. Apa saja sih fitur-fitur pada Themes One UI Pixel ini ?

  • Mendapatkan Widget (Default Themes)
  • Mendapatkan Lockscreen Syle, Wallpapers dan juga dilengkapi dengan Animation Charger
  • Mendapatkan Iconpack asli dari One UI 2.0 yang sudah dimodifikasi Icon Pixel
  • Mendapatkan tampilan System UI Apps yang sudah dimodif seperti: File Manager Icon, Contacts Style, Dialler, SMS/MMS
  • Pilihan gaya tombol Navigation Bar, Network, VOOC Bar, Settings, dan masih banyak lainnya.

Download Bahan dan Tema One UI Pixel Free Premium Untuk OPPO dan Realme

Berikut bahan-bahan yang harus kamu download dan install di HP OPPO / Realme kamu.

Oke, sekarang kita lanjut ke proses cara install Tema One UI Pixel Free Premium Untuk OPPO dan Realme. Namun sebelum itu pastikan ponsel kamu sudah terpasang Theme Store.

Jika belum, silahkan kamu install terlebih dahulu Realme Theme Store APK.

Cara install Realme Theme Store APK bisa kamu ikuti seperti berikut.

  • Silahkan kamu download Theme Store APK diatas, sesuaikan dengan versi ColorOS pada HP OPPO / Realme kamu
  • Jika sudah, langsung saja kamu install seperti menginstall file APK biasa.
  • Jika tampil notifikasi permintaan izin, silahkan berikan izin dan beri ceklis pada opsi “Jangan tanyakan lagi” lalu OK.
  • Nantinya kamu akan dialihkan ke tampilan Privacy, silahkan beri persetujuan. Yang intinya adalah memberikan izin aplikasi untuk mengelola telpon, mengakses file, foto dan media.
  • Selesai.

Cara Install Tema One UI Pixel Permanent di OPPO / Realme

Nah, sekarang ikuti langkah-langkah cara install tema One UI Pixel supaya bisa permanent di OPPO / Realme berikut ini.

  • Silahkan ekstrak Theme Store APK dan Themes One UI Pixel yang sudah kamu download diatas.
  • Selanjutnya kamu harus menghapus data aplikasi Theme Store melalui Pengaturan > Aplikasi Manager. Langkah ini diperlukan akan tema bisa menjadi permanent.
  • Selanjutnya buka tema One UI Pixel yang sudah kamu ekstrak. Maka kamu akan di alihkan ke tampilan Theme Store.
  • Selanjutnya silahkan tekan “Coba” lalu tekan lagi “Pertahankan“.
  • Selesai.

Baca juga Cara ganti font OPPO dengan aplikasi OFont Indonesia

Demikian mengenai tutorial cara download dan install Tema One UI Pixel Free Premium Untuk OPPO dan Realme yang bisa kamu coba. Dengan begitu tampilan HP kamu bisa lebih keren.