Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Semua Operator

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Semua Operator


Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Semua Operator | Gadget2Reviews.com – Dalam mendukung upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 dengan himbauan #DiRumahAja. Beberapa operator layanan seluler seperti Telkomsel, Indosat, XL dan Smartfren juga turut serta menghadirkan paket internet gratis yang bisa digunakan untuk belajar dan bekerja online dari rumah.

Jadi buat kamu yang ingin mendapatkan akses kuota gratis ini agar bisa menggunakan aplikasi belajar online tanpa harus takut menguras kuota. Maka kamu bisa menyimak tips cara mendapatkan kuota gratis paket belajar yang akan Gadget2Reviews jelaskan berikut ini.

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Semua Operator

Seperti sudah dijelaskan diatas, ada beberapa provider layanan seluler seperti Telkomsel, Indosat, XL dan Smartfren yang memberikan promo kuota internet gratis untuk menjalankan aplikasi belajar online. Jadi silahkan kamu pilih dan gunakan sesuai dengan kartu internet yang kamu pakai di ponsel.

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Semua Operator

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Paket Belajar Telkomsel

Telkomsel memberikan penawaran kuota gratis sebesar 30GB untuk mengakses aplikasi belajar onlien seperti Zenius, Quipper, Cakap, Bahaso, situs e-learning dari beberapa pusat pembelajaran yang lain. Pengguna hanya perlu mengaktifkan paket ilmupedia untuk mendapatkan promo dan penawaran ini.

Sedangkan buat kamu pengguna aplikasi RuangGuru, Telkomsel juga sudah memberikan akses kuota internet gratis yang bisa digunakan melalui aplikasi dengan besaran kuota hingga 30GB.

Paket kuota gratis ini bisa diperoleh oleh pengguna kartu Simppati, kartu AS, kartu Loop dan juga kartu Halo. Nantinya paket internet gratis ini akan berlaku selama 30 Hari.

Nah untuk bisa mengaktifkan paket kuota gratis ini, pengguna Telkomsel hanya perlu menginstal aplikasi myTelkomsel. Nantinya kamu bisa memilih jenis paket yang ingin kamu ambil dan gunakan secara gratis untuk menunjang aktifitas belajar di rumah atau bekerja dari rumah.

Cara Mendapatkan Internet Gratis Paket Belajar XL

Selain Telkomsel, layanan operator seluler XL juga turut serta dengan memberikan penawaran kuota gratis sebesar 2GB per hari. Nantinya paket kuota gratis XL ini bisa digunakan untuk mengakses layanan belajar online seperti Kelas Pintar, Sekolah.mu, dan portal Rumah Belajar dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Pengguna kartu XL dan Axis bisa mendapatkan promo ini hanya dengan mengaktifkan melalui aplikasi myXL dan Axisnet. Selain itu pengguna juga bisa mendapatkan akses internet gratis untuk membuka situs e-learning milik kampus tanpa memotong kuota paket data.

Pelanggan kartu XL juga bisa mendapatkan akses internet gratis untuk membuka aplikasi Microsoft Office 365 yang digunakan untuk keperluan kerja dari rumah secara online.

Cara Mendapatkan Paket Kuota Gratis Indosat

Selama masa pencegahan penyebaran virus Covid-19 ini, layanan seluler Indosat juga iktu berkontribusi dengan memberikan kuota gratis sebesar 30GB. Kuota gratis Indosat ini bisa digunakan untuk membuka layanan belajar online seperti Ruangguru, Quipper, Sekolahmu.com dan Rumah Belajar.

Untuk mengaktifkan paket kuota gratis belajar ini, pengguna Indosat bisa dengan menekan kode USSD. Akan lebih mudah lagi jika pengguna menginstal aplikasi myIM3 di ponsel yang digunakan.

Perlu diketahui promo kuota gratis ini hanya bisa dilakukan diaktifkan sekali saja untuk satu nomor Indosat dan berlaku selama 30 hari.

Demikian tips mengenai cara mendapatkan kuota gratis paket belajar online dari beberapa penyedia layanan seluler seperti Telkomsel, Indosat, XL yang bisa kamu coba. Jadi meski saat ini sedang dianjurkan untuk di rumah saja atau work from home, kamu masih bisa produktif dan terus belajar tanpa perlu khawatir mengeluarkan biaya eksra untuk membeli paket data internet.