Cara Mengatasi Sticker WhatsApp Tidak Tampil Dengan Cepat dan Mudah | Gadget2Reviews.Com – Setelah mendapat pembaharuan, aplikasi pesan instant WhatsApp saat ini sudah tersedia fitur sticker. Jika sebelummnya fitur sticker lucu ini bisa kalian temukan pada aplikasi BBM, Line, FB sekarang pengguna WA sudah bisa mengirim sticker lucu dan menarik di dalam obrolannya.
Selain itu pengguna WA juga bisa membuat dan mendesain sendiri sticker nya tanpa harus mengeluarkan biaya lagi. Bagaiamana , apakah kalian tertarik untuk bisa melakukan hal tersebut ?
Namun, sayangnya masih banyak pengguna yang kebingungan karena sticker pada WA mereka tidak bisa muncul. Nah, pada postingan kali ini kami akan membantu kalian memberikan cara mengatasi sticker WhatsApp tidak tampil dengan sangat mudah.
Baca : Cara Buat Stiker WhatsApp Idul Adha 2022 Dengan Mudah
Jadi buat kalian yang masih kebingungan bisa mengikuti langkah-langkah yang akan kami share pada artikel ini.
Cara Mengatasi Sticker WhatsApp Tidak Tampil Dengan Cepat dan Mudah
Ada beberapa cara mengatasi stiker wa tidak muncul pada ponsel kalian. Berikut beberapa langkah yang bisa kamu coba satu persatu untuk bisa mengatasi stiker wa tidak bisa dibuka.
Update aplikasi WhatsApp pada ponsel kalian ke versi terbaru
Kenapa stiker wa tidak muncul ?Bisa jadi WhatsApp yang sudah terpasang di ponsel kalian masih menggunakan versi lama. Sebab fitur sticker WhatsApp hanya tersedian pada aplikasi WhatsApp versi terbaru saja.
Silahkan kalian perbaharui aplikasi WA pada ponsel terlebih dahulu agar bisa mengatasi Sticker WhatsApp tidak tampil di ponsel kalian. Baca juga cara membuat stiker Natal di WhatsApp Terbaru.
Caranya juga sangat mudah, silahkan kalian kunjungi aplikasi Play Store pada ponsel kalian. Selanjutnya silahkan ketikkan WhatsApp atau bisa juga dengan membuka tab daftar aplikasi terinstall.
Jika WhatsApp pada ponsel kalian masih menggunakan versi lama maka akan secara otomatis tersedia opsi untuk update atau perbarui. Silahkan tap tombol tersebut kemudian tunggu hingga proses download dan install selesai.
Jika sudah selesai terinstall langsung saja buka aplikasi WA tersebut, lalu periksa kembali apakah fitur Sticker WhatsApp sudah muncul atau masih juga belum.
Baca juga Cara Menyembunyikan Nama di WA, Agar Tidak Tampil di Chat WhatsApp
Restart Ponsel
Jika kalian sudah mengupdate WhatsApp pada ponsel kalian, akan tetapi stiker whatsapp tidak bisa muncul. Sebelum melangkah ke solusi lebih jauh ada baiknya kalian restart ponsel tersebut terlebih dahulu. Mungkin saja ada beberapa pembaharuan yang baru bisa terlihat setelah ponsel tersebut kalian restart.
Hapus Data dan Cache
Solusi ketiga yang bisa kamu coba untuk mengatasi sticker WhatsApp tidak tampil pada ponsel kalian yaitu dengan melakukan clear data dan cache aplikasi WA.
Untuk bisa melakukan nya caranya sangat mudah, silahkan masuk ke Pengaturan lalu cari Aplikasi Manager kemudian pilih aplikasi WhatsApp. Maka kalian akan melihat opsi Hapus data dan cache pada menu pengaturan aplikasi tersebut, silahkan kalian lakukan hapus data dan cache.
Perlu kalian ketahui sebelum melakukan hal ini yaitu data aplikasi WhatsApp pada ponsel kalian akan terhapus semua, seperti history chat, foto maupun video.
Baca : Cara Mengambil Video di Status WA Teman Tanpa Aplikasi
Jadi pastikan kalian sudah mencadangkan data pada WhatsApp melalui google drive atau lainnya. Dengan begitu kalian bisa dengan mudah dan cepat mengembalikan data WhatsApp tersebut seperti semula.
WhatsApp Teman Kalian Masih Versi Lama
Salah satu faktor yang menjadi sebab stiker di wa tidak muncul yaitu teman chat kalian masih menggunakan versi lama WhatsApp pada ponsel nya.
Jadi tidak ada salahnya kalian bertanya pada teman kalian untuk mengetahui versi aplikasi WhatsApp yang diinstall. Jika memang masih menggunakan versi lawas, kamu bisa menyarankan untuk memperbaharuinya terlebih dahulu.
Baca juga Bagaimana Caranya Melihat Status WhatsApp agar tidak diketahui pemiliknya ?
Mengatasi Sticker WhatsApp Tidak Tampil Menggunakan WA Mod
Apabila solusi solusi diatas masih juga belum bisa mengatasi sticker WhatsApp tidak tampil di ponsel kalian. Bisa jadi memang fitur sticker pada WA masih belum kompatibel untuk ponsel yang kalian gunakan.
Kalian bisa menggunakan aplikasi WhatsApp Mod sembari menunggu release update WhatsApp selanjutnya. WhatsApp Mod merupakan aplikasi WA yang sudah dilakukan modifikasi, perlu kalian ketahui juga aplikasi ini bukan merupakan aplikasi official dari WhatsApp.
Namun, dengan menggunakan aplikasi WhatsApp Mod kamu bisa mendapatkan fitur fitur yang tidak bisa kamu peroleh pada WhatsApp standar.
Beberapa aplikasi WhatsApp Mod yang populer digunakan pengguna ponsel android seperti YoWhatsApp, GBWhatsApp, Fouad WhatsApp. Silahkan kalian pilih sendiri salah satu aplikasi tersebut untuk diinstall pada ponsel kalian.
Kenapa Stiker WA Tidak Bergerak ?
Jika stiker WhatsApp (sticker) Anda tidak bergerak (seharusnya animasi GIF/bergerak), berikut penyebab dan solusinya:
- Stiker Bukan Jenis Animasi (Static Sticker)
WhatsApp memiliki 2 jenis stiker: Static Sticker: Gambar diam (tidak bergerak). Animated Sticker: Berformat GIF/WebP animasi (bergerak). Jika stiker Anda tidak bergerak, mungkin memang bukan jenis animasi.
Solusi: Gunakan stiker yang jelas-jelas animated (biasanya ada tanda “GIF” atau bergerak saat dipilih). - WhatsApp Tidak Mendukung Animasi di Perangkat Lama
Beberapa versi WhatsApp di HP lama tidak mendukung stiker animasi dengan baik. Solusi: Update WhatsApp ke versi terbaru (Play Store/App Store). Pastikan sistem operasi HP juga sudah update (Android 8+/iOS 12+ disarankan). - Mode Penghemat Daya (Battery Saver) Aktif
Mode penghemat daya bisa mematikan animasi untuk menghemat baterai. Solusi: Android: Buka Pengaturan > Baterai > Nonaktifkan Power Saving Mode. iPhone: Buka Pengaturan > Baterai > Matikan Low Power Mode. - Pengaturan Animasi HP Dimatikan
Beberapa HP memiliki opsi untuk mematikan animasi sistem. Solusi (Android): Buka Pengaturan > Opsi Pengembang (Developer Options). Jika tidak muncul, buka Tentang Telepon > Nomor Build ketuk 7x sampai muncul. Cari: Window Animation Scale > set 1x. Transition Animation Scale > set 1x. Animator Duration Scale > set 1x. iPhone: Tidak ada pengaturan khusus, pastikan tidak menggunakan Reduce Motion (Pengaturan > Aksesibilitas > Gerak > Reduce Motion: OFF).
Kenapa stiker WA tidak bisa dikirim ?
Jika masih tidak bisa dikirim, coba kirim stiker bawaan WhatsApp (bukan stiker tambahan). Pastikan penerima juga menggunakan versi terbaru WhatsApp. Laporkan masalah ke WhatsApp > Pengaturan > Bantuan > Hubungi Kami.
Cara Mengembalikan Stiker WhatsApp yang Hilang
Jika stiker WhatsApp (sticker pack) Anda hilang, baik bawaan WhatsApp maupun stiker buatan sendiri (custom), berikut cara mengembalikannya:
- Periksa Apakah Stiker Masih Tersimpan di WhatsApp
Buka WhatsApp > buka chat apa saja > klik emoji (😊) > pilih tab stiker. Klik ikon ⚙️ (pengaturan) di pojok kanan atas. Cek di “Stiker Anda” apakah paket stiker yang hilang masih ada. Jika ada, tapi tidak muncul di daftar stiker, coba hapus cache WhatsApp. Jika tidak ada, lanjut ke solusi berikutnya. - Tambahkan Ulang Stiker Bawaan WhatsApp
Stiker bawaan WhatsApp (seperti “Hore” atau “Lucu”) bisa hilang karena bug. Cara mengembalikannya: Buka WhatsApp > buka chat > klik emoji (😊) > stiker > ⚙️. Gulir ke bawah, cari “Stiker WhatsApp”. Pilih paket stiker yang hilang (misal “Hore”) > “Unduh” atau “Pasang”. Tunggu hingga terunduh, lalu cek kembali. Buka WhatsApp lagi, cek stikernya. - Restore Stiker Custom yang Hilang
Jika stiker buatan sendiri (dibuat pakai Sticker Maker atau sejenisnya) hilang: Jika aplikasi pembuat stiker masih terinstall. Buka aplikasi pembuat stiker (contoh: Sticker Maker). Cari paket stiker yang hilang > “Export to WhatsApp”. Ikuti petunjuk untuk menambahkannya kembali ke WhatsApp.
Jika aplikasi pembuat stiker sudah diuninstall. Anda harus menginstall ulang aplikasinya dan membuat ulang stikernya (kecuali jika ada backup file .WAStickers). - Jika Stiker dari Grup/Orang Lain Hilang
Stiker yang dikirim orang lain kadang hanya tersedia sementara. Jika ingin menyimpannya, tambahkan ke daftar stiker Anda: Tekan lama stiker > “Tambahkan ke favorit” (jika ada opsi itu).
Baca juga Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Video Call di HP OPPO, Xiaomi dan iPhone
Sampai disini artikel mengenai cara mengatasi sticker WhatsApp tidak tampil dengan cepat dan mudah yang bisa kamu coba. Semoga informasi ini bisa membantu kalian dan selamat mencobanya.