Cara Menginstal Debian Di VirtualBox

Cara Menginstal Debian Di VirtualBox


Cara menginstal debian di VirtualBox menjadi salah satu langkah yang banyak dicari bagi para pengguna sistem operasi Windows. Hal ini dilakukan untuk bisa menjalankan beberapa OS dalam satu PC sekaligus.

Tutorial cara instalasi debian di virtual box mungkin sudah sangat familiar bagi penggiat dunia IT. Sistem operasi ini sering sekali dijadikan salah satu sistem operasi yang aman untuk dijalankan. Kamu juga bisa baca cara install Windows XP di VirtualBox.

Cara Menginstal Debian di VirtualBox

Cara Menginstal Debian Di VirtualBox

Tidak sedikit para programer yang menggunakan sistem operasi linux untuk kegiatan sehari-hari. Menurutnya operasi Linux lebih ringan dibandingkan dengan sistem operasi Windows.

Tampilan pada OS Linux juga sangat berbeda dengan Windows, jika kita hendak menampilkan folder atau tools lain di dalamnya, maka kita harus mengetikkan perintah tertentu. Sehingga cara install linux di virtualbox harus kamu ketahui jika ingin menggunakan sistem operasi ini.

Cara Instal Debian di Virtual Box

Salah satu lingkungan Linux yang terkenal dan banyak digunakan adalah Debian. Kamu bisa menginstallnya di PC secara dual boot atau menggunakan virtualisasi.

Jika kamu masih dalam tahap belajar, lebih baik menggunakan Virtalbox saja. Sehingga kamu tidak perlu merasa kebingungan saat mengoperasikannya.

Debian merupakan salah satu sistem operasi bebas keluaran dari Linux yang dikembangkan secara terbuka. Sistem operasi ini merupakan gabungan dari perangkat lunak yang dikembangkan dengan lisensi GNU, dan utamanya menggunakan kernel Linux.

Debian GNU/Linux merupakan basis distribusi lainnya, termasuk Knoppix, Linspire, Linux Mint, Backtrack, MEPIS, Xandros, serta keluarga Ubuntu.

Adapun cara install debian 10 di virtual box yang bisa kamu ikuti berikut ini:

Langkah-langkah dalam penginstalan Debian 10 bisa menggunakan aplikasi virtual, seperti Oracle VM VirtualBox dan VMWare. Dibawah ini merupakan tutorial cara instalasi debian di virtual box.

  • Pertama, pastikan sudah memasang Virtalbox dengan benar. Serta mendownload file ISO Debian Linux-nya.
  • Kemudian, buka aplikasi Oracle VM VirtualBox
  • Klik New, dan masukkan Name, Type, dan Version.
    Untuk nama mesin (Name) bebas, namun pada Type dan Version harus sesuai dengan sistem operasi yang akan di install.
  • Selanjutnya, tentukan memori mesin virtual ( contoh : 1 GB atau 1024 MB ).
  • Pilih Create a virtual hard disk now. Kemudian klik Create.
  • Selanjutnya, pilih VirtualBox Disk Image dan klik Next.
  • Kemudian, pilih Dynamically Allocated. Dan klik Next.
  • Ubah ukuran file jika diperlukan. Selanjutnya klik Create.

Pembuatan mesin virtual selesai, selanjutnya jalankan mesinnya untuk mulai menginstall sistem operasinya.

Cara Instalasi Debian di Virtual Box

Untuk cara install debian 10 di virtual box, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Pertama, klik Start
  • Kemudian, klik icon browser file
  • Cari lokasi penyimpanan file .iso Debian 10 DVD-1. Kemudian pilih dan klik Open
  • Setelah itu klik Start
  • Pilih Install
  • Pada select a language pilih English
  • Kemudian pilih other untuk mencari lokasi Indonesia
  • Pilih Asia. Kemudian pilih Indonesia
  • Pada Configure locales, pilih United States
  • Sementara pada Configure the keyboard, pilih American English
  • Setelah itu kita kembalikan dahulu, dengan menekan tombol tab pada keyboard dan pilih Go Back
  • Pilih Do not configure the network at this time
  • Masukkan Hostname (contoh: gdgt-rvw). Selanjutnya pilih Continue
  • Tuliskan Password ROOT-nya
  • Ulangi password yang sudah dimasukkan sebelumnya
  • Kemudian masukkan Full Name for the new user (Contoh: Gadget Reviews)
  • Masukkan username (biasanya otomatis mengambil teks depan dari full name)
  • Selanjutnya masukkan password untuk username (berbeda dengan password root)
  • Ulangi password sebelumnya
  • Pilih time zone sesuai lokasi kita (contoh: Central)
  • Pilih Guided-use entire disk
  • Kemudian pilih disk dari mesin virtual yang sudah dibuat sebelumnya
  • Pilih skema partisi All files in one partition
  • Selanjutnya, pilih Finish partitioning dan write changes to disk
  • Pada Write the changes to disk pilih Yes
  • Sementar pada Scan another CD or DVD?, pilih No
  • Pada User a network mirror? pilih No
  • Dan pada Participate in the package usage survey? pilih No
  • Selanjutnya, pada Choose software to install, untuk pemula lebih baik pilih yang standard system utilities. Tekan tombol space untuk memilih
  • Pada Install the GRUB boot loader to the master boot loader? pilih Yes
  • Kemudian pada Device for boot loader instalation, pilih yang /dev/sda
  • Pilih Continue pada bagian Finish the installation

Setelah Continue di Enter maka mesin akan otomatis me-restart dan menandakan instalasi telah selesai. Jika sudah selesai, maka kita uji hasil konfigurasi dengan melakukan login.

Login dengan menggunakan username biasa atau user root yang sudah dibuat saat proses penginstalan. Password yang dimasukkan di Linux tidak akan terlihat apa-apa, namun sebenarnya sudah di masukkan.

Demikianlah tutorial cara menginstal debian di virtualbox yang mudah dilakukan untuk pemula sekalipun. Bukan hanya debian, kamu juga bisa memasang semua jenis Linux dengan langkah-langkah yang sudah dijelaskan di atas.