Cara Screenshot OPPO A9 2020 Dengan Cepat

Cara Screenshot OPPO A9 2020 Dengan Cepat


Cara Screenshot OPPO A9 2020 Dengan Cepat | Gadget2Reviews.Com – Screenshot merupakan proses mengambil dan menyimpan gambar yang tampil di layar untuk disimpan ke media lokal. Aktifitas ini tidak hanya bisa dilakukan di perangkat PC atau laptop saja melainkan juga pada HP android seperti OPPO A9 2020. Dimana gambar hasil screenshot itu nantinya dapat pengguna jadikan dokumentasi, untuk dikirim ke orang lain atau untuk disimpan.

Pada postingan sebelumnya kami juga sudah menuliskan artikel mengenai review OPPO A9 2020 ini. Dimana salah satu keunggulan OPPO A9 ini yaitu dapat digunakan untuk menjalankan game-game berat yang sudah populer dengan baik dan lancar.

Nah, buat kamu juga yang ingin mengambil screenshot ketika sedang bermain game, bisa mengikuti panduan pada postingan ini.

2 Cara Screenshot OPPO A9 2020

Cara Screenshot OPPO A9 2020 Dengan Cepat

OPPO A Series 2020 sendiri merupakah HP android dari OPPO yang pertama yang resmi dipasarkan di Indonesia dengan membawa chipset Qualcomm Snapdragon 655. Ponsel ini hadir dengan menggunakan layar Sunlight Screen dengan ukuran 6,5 inci serta resolusi HD+ memiliki aspek rasio 20:9.

Baca juga Cara Ganti Font OPPO A9 2020 Tanpa Root

Namun rupanya masih ada sebagian pengguna yang masih belum mengetahui cara mengambil ss di HP OPPO A9 2020. Oleh sebab itu, buat kamu yang ingin tahu cara screenshot HP OPPO A9 2020 dengan cepat mudah, silahkan kamu simak langkah-langkahnya berikut ini.

Screenshot Layar OPPO A9 2020 Menggunakan Kombinasi Tombol

Cara mengambil screenshot dengan menekan kombinasi tombol ini tentunya sudah sering dan umum digunakan. Nah, buat kamu yang belum mengetahui caranya, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

  • Pertama, kalian tentukan tampilan layar mana yang akan kamu ambil gambar screenshot nya terlebih dahulu.
  • Kemudian tekan tombol Power + Volume Bawah secara bersamaan.
  • Jika layar HP OPPO A9 kalian sudah berkedip dan juga sudah terdengar suara jepretan kamera (shutter), itu artinya cara screenshot HP OPPO A9 2020 sudah berhasil kalian lakukan.

Nantinya akan muncul gambar preview dari hasil ss diatas, yang dilengkapi dengan beberapa opsi menu seperti untuk mengedit, menambahkan teks, tombol berbagi dan juga fitur screenshot panjang.

Cara Screenshot OPPO A9 2020 Menggunakan Fitur Quick Gesture

Screenshot OPPO A9 2020 Menggunakan Fitur Quick Gesture

Cara mengambil screenshot yang kedua yaitu dengan bantuan fitur Quick gesture. Cara mengambil tangkapan layarini adalah metode yang paling cepat sebab kalian hanya perlu menggerakan tangan kalian untuk screenshot OPPO A9 2020. Berikut langkah-langkah selengkapnya yang bisa kalian simak :

  • Pertama, kalian harus masuk ke Setelan / Setting OPPO A9 2020 terlebih dahulu.
  • Kemudian cari dan tap pada menu Smart & Convenient.
  • Di dalam menu Gesture, kemudian aktifkan Gesture Screenshot.
  • Berikutnya kalian harus menentukan area layar yang akan kalian ambil screenshot nya.
  • Setelah itu geser atau usap layar ponsel dengan menggunakan tiga jari kamu secara bersamaan dari layar bagian atas ke arah bawah
  • Jika layar OPPO A9 2020 kalian sudah berkedip dan juga terdengar suara shutter kamera, itu artinya screenshot OPPO A9 2020 telah berhasil kalian ambil.

Setelah kalian berhasil mengambil screenshot, kalian dapat menemukan hasil screenshot OPPO A9 2020 di bilah notifikasi atau bisa juga dengan langsung mecarinya di aplikasi Gallery OPPO A9 2020.

Sedangkan untuk bisa mengambil ss memanjang, kalian bisa membaca caranya pada artikel “Cara Mengambil Screenshot Panjang di HP OPPO A9 2020 Dengan Mudah“.

Demikan artikel mengenai cara screenshot di OPPO A9 2020 dengan mudah. Tentu saja kalian dapat memilih untuk menggunakan salah satu dari dua cara yang telah dijelaskan diatas.

Akan tetapi, supaya kamu bisa lebih mudah dan cepat, kalian dapat memilih menggunakan Quick Gesture. Sebab dengan cara ini kalian tidak perlu lagi direpotkan dengan menekan kombinasi tombol ketika akan mengambil ss OPPO A9 2020.