Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4x6 di Android

Mau Ubah Ukuran Foto ke 4×6 di HP Android. Begini Caranya!


ubah  Cara Ubah Ukuran Foto ke 4×6 di HP Android | Gaget2Reviews.Com – Pas foto merupakan hal yang paling penting di Indonesia. Hampir semua persyaratan administrasi perlu melampirkan pas foto. Baik ukuran 2×3, 3×4, ataupun 4×6.

Untuk mendapatkan pas foto sangatlah mudah. Kalian tinggal pergi ke studio foto, untuk mengambil dan mencetak foto. Tidak menunggu lama pas foto sudah kalian dapatkan.

Baca juga : Link Download Aplikasi Edit Foto Pengantin yang Lagi Trend & Viral di TikTok

Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4×6 di Android

Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4x6 di Android

Namun bagaimana jika karena suatu hal, kalian terpaksa mengambil dan mengedit sendiri ukuran foto tersebut?

Biasanya untuk mengedit foto, kalian perlu menggunakan laptop dan aplikasi pengedit foto seperti photoshop. Lantas bagaimana jika kalian hanya memiliki Hp android?

Android saat ini sudah bertransformasi lebih canggih. Untuk dapat menunjang berbagai aktivitas yang kini semakin beragam. Termasuk soal pengeditan foto. Kalian juga bisa mengubah ukuran foto menjadi 2×3, 3×4, ataupun 4×6 di android.

Untuk mengubah ukuran foto menjadi 4×6 di android tidaklah sulit. Hal ini bisa di lakukan secara online ataupun dengan menggunakan aplikasi tambahan.

Baca juga : 10 Aplikasi Edit Background Foto di Android Yang Terbaik dan Mudah Digunakan

Bagi kalian yang belum tahu cara mengubah ukuran foto menjadi 4×6 di android. Kalian bisa menyimak dan mengikuti cara-caranya. Seperti yang akan di bahas pada artikel kali ini.

Kalian bisa uabh ukuran foto ke 4×6 di android secara online, yaitu dengan menggunakan website Canva.

Website Canva dapat kalian akses dengan mudah dan gratis. Hanya saja kalian harus memiliki akses internet yang cukup.

Berikut langkah-langkah ubah ukuran foto online yang dapat kalian ikuti:

  • Buka situs canva.com melalui browser hp kalian.
  • Kemudian, login menggunakan akun google kalian.
  • Pilih icon tanda tambah.
  • Klik pilih ukuran, pilih custome size.
  • Apabila satuan yang di gunakan cm. Pada bagian width isi 38, 1 dan pada bagian height isi 55,9.
  • Kemudian, pilih create new design.
  • Selanjutnya, tambahkan foto dengan cara klik tanda tambah pada pojok kiri bawah.
  • Pilih upload dan ambil dari galeri Hp kalian.
  • Jika sudah terupload di database canva. Klik foto tersebut.
  • Sesuaikan dengan ubah ukuran foto ke 4×6.
  • Jika sudah, download hasilnya.

Selain canva, sebenarnya terdapat banyak website yang dapat kalian gunakan untuk mengubah ukuran foto. Buat pengguna laptop, silahkan baca Cara Edit Foto 4×6 di Paint Bawaan Windows

Bagaimana ternyata mudah bukan cara ubah ukuran foto 4×6 di hp android. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.