Segera Rilis Fitur Baru, WhatsApp Bisa Kirim Foto Kualitas Tinggi

Segera Rilis Fitur Baru, WhatsApp Bisa Kirim Foto Kualitas Tinggi


Segera Rilis Fitur Baru WhatsApp Bisa Kirim Foto Kualitas Tinggi | Gadget2Reviews.Com – Aplikasi dan layanan pesan instan yang sudah populer WhatsApp, memang mempunyai fitur-fitur menarik yang memungkinkan pengguna WA bisa saling kirim foto ataupun video.

Akan tetapi, seperti yang kita tahu sampai sekarang ini, media seperti foto yang dikirim melalui WhastApp akan dikompres ukurannya terlebih dahulu sehingga akan menjadi lebih kecil dari ukuran foto asli.

Kabar baiknya menurut laporan yang dikutip dari WaBetaInfo, pengembangan aplikasi WhatsApp saat ini tengah mempersiapkan fitur WhastApp terbaru yang berguna agar pengguna WA dapat mengirimkan foto dan video dalam kualitas tinggi.

Sehingga, pengguna WhastApp tidak perlu lagi harus mengubah foto dan video menjadi lampiran dokumen seperti yang sudah sering dilakukan saat ini untuk mengirimkan foto kualitas tinggi di WhastApp.

Trik seperti ini memang sengaja dilakukan pengguna WhastApp untuk menjaga ukuran file seperti berkas aslinya.

Seperti yang terlihat pada screenshot yang telah dibagikan WaBetaInfo, pengembangan WhatsApp sepertinya akan memberikan tiga opsi terhadap kualitas foto dan video yang akan pengguna kirimkan. Diantaranya pilihan seperti Auto (recommended), Best Quality, dan Data Saver.

Nah jika memilih opsi Auto (recommended) nantinya WhatsApp akan secara otomatis mendeteksi algoritma kompresi terbaik untuk gambar atau video tertentu. Lalu untuk opsi Best Quality, WhastApp akan mengirimkan file media tersebut dengan kualitas terbaik yang sudah tersedia.

Sedangkan untuk opsi terakhir Data Saver akan menjadikan WhastApp melakukan kompresi untuk lebih menghemat pengguna data kuota internet yang digunakan.

Untuk sekarang ini memang fitur terbaru WhastApp ini masih dalam proses pengembangan untuk pengguna aplikasi Android. Bahkan juga masih belum bisa diastikan fitur ini akan tersedia untuk pengguna lain yang lebih luas.

Akan tetapi, seeprti yang dikutip dari laporan WaBetaInfo, fitur WhastApp agar bisa kirim foto kualitas tinggi ini akan mulai tersedia pada update mendatang dalam pengujian beta, dikutip Minggu (11/7/2021).

Pengembang aplikasi WhatsApp memang terus menerus menghadirkan banyak fitur baru yang bermanfaat untuk penggunanya. Bahkan selain akan menyediakan fitur untuk mengatur kualitas foto ini, WhatsApp juga dikabarkan akan menyediakan fitur multi device.

Nantinya, dengan adanya fitur multi device pengguna dapat memakai satu akun WA di banyak perangkat. Untuk kehadiran fitur multi device di WhastApp ini sendiri sudah dikonfirmasi oleh Kepala WhastApp Will Catchart dan CEO Facebook Mark Zuckerberg.

Nantinya WhastApp bisa terhubung pada empat perangkat sekaligus jika fitur ini diaktifkan. Akan tetapi sekarang ini fitur multidevice masih dalam pengujian beta untuk versi WhatsApp desktop, web dan portal.

Namun tentunya fitur ini juga dilakukan pengujian beta untuk perangkat iOS dan Android yang akan dilakukan dalam beberapa bulan kedepan.