5 Situs Untuk Cari Perpaduan Warna yang Cocok Mendapatkan Kombinasi Warna yang Serasi

5 Situs Untuk Cari Perpaduan Warna yang Cocok Mendapatkan Kombinasi Warna yang Serasi


5 Situs Untuk Cari Perpaduan Warna yang Cocok Mendapatkan Kombinasi Warna yang Serasi | Gadget2Reviews.Com – Mencari dan mendapatkan perpaduan warna yang pas memang bukanlah pekerjaan yang mudah. Jika memang belum terbiasa, kita akan kesulitan dan butuh waktu lama untuk mendapatkan kombinasi warna yang serasi.

Nah buat kalian yang sedang membuat sebuah desain, dan kesulitan untuk mencari ide paduan warna warna yang serasi. Maka pada tips dan tutorial kali ini Gadget2Reviews akan memberikan informasi mengenai situs yang bisa kalian gunakan untuk mencari kombinasi warna yang keren.

Daftar Situs Untuk Mendapatkan Kombinasi Warna yang Serasi

5 Situs Untuk Cari Perpaduan Warna yang Cocok Mendapatkan Kombinasi Warna yang Serasi

Adobe Color CC

Layanan yang bisa kalian gunakan untuk mencari kombinasi warna yang keren bisa kalian coba dengan menggunakan Adobe Color CC. Ada banyak jenis warna-warna yang disediakan untuk membantu pekerjaan kalian. Misalnya saja jika ingin mendapatkan perpaduan 3 warna yang cocok untuk gambar desain yang sedang kalian buat.

Canva

Selain bisa digunakan untuk membuat desain secara online tanpa harus instal aplikasi di komputer. Canva juga bisa kalian gunakan ketika kesulitan mendapatkan perpaduan warna yang cocok.

Ada banyak kategori dan template warna yang bisa dipilih mulai dari harmony, monochromatic dan lainnya. Selain itu Canva bisa diakses secara gratis, meski fitur-fiturnya terbatas.

Baca : Cara Menghilangkan Suara Video di Canva

Color Hunt

Situs layanan berikutnya yang bisa dipakai untuk mencari kombinasi 2 atau 3 warna yang cocok dengan mudah yaitu Color Hunt. Meski tampilan situs ini sangat sederhana, akan tetapi koleksi kombinasi warna yang keren yang tersedia cukup banyak.

Agar lebih cepat dan mudah, kalian juga bisa menginstal ekstensi Color Hunt di browser yang kalian gunakan. Dengan begitu kalian hanya perlu klik ekstensi saja untuk membuka situs Color Hunt dan mencari kombinasi warna keren.

Colormind

Menggunakan layanan Colormind, kalian bisa mendapatkan ide warna kombinasi yang cocok dengan satu kunci warna utama. Nantinya sistem akan otomatis mengolah dan mencarikan paduan warna warna yang serasi untuk warna utama tersebut.

Cool Hue

Cool Hue mempunyai desain tampilan yang simpel, akan tetapi cukup lengkap koleksi kombinasi warna keren yang disediakan. Bahkan kalian bisa menyalin dan menyimpannya di komputer atau laptop.

Nah situs untuk cari perpaduan warna yang cocok Cool Hue ini sangat tepat digunakan jika kalian ingin mendapatkan kombinasi warna gradasi yang serasi.

Bagaimana sangat mudah bukan sekarang untuk mendapatkan paduan warna warna yang serasi ? Bahkan kalian tidak perlu menginstal aplikasi tambahan. Dengan menggunakan layanan yang sudah disediakan beberapa situs untuk mencari perpaduan warna yang cocok pekerjaan desain grafis akan lebih mudah dan pasti hasilnya lebih keren.