5 Macam Software Presentasi Selain MS Powerpoint

5 Macam Software Presentasi Selain MS Powerpoint


5 Macam Software Presentasi Selain MS Powerpoint | Gadget2Reviews.Com – MS. Powerpoint tentulah sudah tidak asing bagi kalian yang sering melakukan presentasi didepan banyak orang, tetapi ada beberapa software presentasi ms. Powerpoitn yang juga menarik untuk digunakan presentasi teman-teman semua.

MS. Powerpoint merupakan fitur prsentasi yang disuguhkan oleh Microsoft yang pastinya banyak digunakan oleh orang-orang. Namun jika terlalu sering menggunakannya, pastilah kita akan merasakan bosan. Apalagi jika kita sudah mencoba semua fitur yang ditawarkan didalamnya, sehingga menjadikan presentasi sudah tidak menarik lagi.

Baca juga : Cara Membuat Album Foto Dengan Menambahkan Foto Album Melalui Menu di Microsoft PowerPoint

5 Software Presentasi Selain MS Powerpoint Gratis

5 Macam Software Presentasi Selain MS Powerpoint

Nah, sebab dari hal itu kita akan bahas nih, beberapa software atau aplikasi presentasi selain powerpoint yang bisa kalian gunakan untuk presentasi, tentunya dengan fitur yang menarik dan sangat menyenangkan untuk dicoba.

Libre Office

Libre office merupakan impress presentation atau alternative software powerpoint didalam PC. Nah hampir sama produk ini juga sama halnya dengan Microsoft office, software ini juga menyediakan aplikasi presentasi untuk PC bernama impress presentation.


Libre Office adalah perangkat lunak untuk perkantoran yang memiliki fitur yang dapat menjadikan kalian lebih kreatif dan dapat meningkatkan produktivitas. Tidak hanya sebagai software presentasi, Libre Office juga mencakup beberapa aplikasi yang menjadikannya software perkantoran free and open source yang paling kuat yang beredar di pasaran

Libre office selain digunakan atau diperuntukkan untuk PC Windows, Libre Officejuga dapat digunakan pada system operasi linux, dan hasil penggunaanya akan lebih optimal dan maksimal.

Selain itu kelebihan berikutnya dari software ini dapat digunakan secara gratis dan open source, namun tetap dapat menghadirkan user interface yang bersih dan juga fitur yang mendukung produktivitas teman-teman dalam berkarya.

Prezi Portable Classic

Aplikasi prezi portable classic mungkin selama ini teman-teman mengira bahwa prezi hanya dapat diakses secara online saja. Hal itu kurang benar, karena Prezi ternyata juga dapat digunakan secara offline, dengan cara memanfaatkan dan menggunakan Prezi dalam versi Portable (Classic).

Dengan cara teman-teman memanfaatkan konsep zoom dan transisi ke ruang baru pada slide presentasi, Prezi memberikan efek bahwa presentasi tersebut belum beralih ke slide berikutnya.

Prezi memberikan gaya dan efek yang lebih baik dalam presentasi dengan menggunakan konsep Pathway Points, bukan bentuk slide untuk memberi daya tarik visual dari presentasi tersebut.

Kelebihan lain dari Prezi adalah hadir pada perangkat baik PC atau gadget, dapat berbagi dengan rekan kerja, dapat digunakan oleh siapa saja, membuat presentasi hemat biaya.

Academic Presenter

Aplikasi atau software Academic Presenter merupakan software dalam bentuk versi offline untuk dapat merancang serta untuk dapat menyajikan presentasi. Aplikasi atau software ini adalah platform yang bagus untuk membuat grafik dan menggabungkannya dengan slide.

Setelah dapat mengembangkan presentasi teman-teman secara offline, kalian juga masih bisa mempresentasikannya di manapun tempatnya.

Selain hal itu, kalian juga diperbolehkan mengunggah proyekmu secara online, serta membagikannya dengan teman melalui web, blog, atau media sosial mereka.

Visme

Aplikasi atau software selanjutnya adalah software visme, software ini tidak hanya sekedar untuk membuat dan menampilkan presentasi saja, melainkan dapat juga bisa teman-teman menggunakannya untuk membuat infografis, visual data dan juga sebagainya.

Software visme ini, bisa juga kalian akses secara online, karena aplikasi ini dikemas dengan berbagai template background kualitas HD, elemen dan jenis font yang bisa teman-teman gunakan secara gratis. Menyenangkan bukan?

Serta untuk kebutuhan-kebutuhan presentasi, Visme juga memberi ruang untuk kalian supaya dapat membagikannya secara online atau kalian dapat mengunduhnya untuk presentasi secara offline.

Focusky Offline Presentation

Aplikasi atau software terakhir yang mimin rekomendasikan untuk teman-teman yaitu Focusky Offline Presentation. Focusky Offline Presentation merupakan aplikasi presentasi offline yang dapat digunakan untuk membuat presentasi berbentuk animasi yang menarik dan interaktif untuk dicoba.

Dengan hadirnya berbagai template dan bentuk unik, Focusky mempunyai cara kerja yang terbilang cukup mudah. Teman-teman hanya perlu click and drag elemen yang hendak kalian masukan atau gunakan didalam presentasi.

Nah pastinya aplikasi presentasi 3D ini sangat cocok buat teman-teman yang akan melakukan presentasi yang berbeda dari lainnya, karena dengan presentasi 3D ini membuat kalian lebih kece dan keren tentunya.

Simak juga cara menampilkan layar android di laptop agar kamu bisa melakukan presentasi menggunakan HP android saja.

Beberapa software atau aplikasi diatas merupakan software yang mimin rekomendasikan untuk teman-teman semua, yang akan menjadikan presentasi kalian lebih menarik untuk dapat dilihat orang lain. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!