Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy On6 (2018) | Gadget2Reviews.Com – Selang beberapa pekan saja semenjak peluncuran Galaxy J7 (2018) dan Galaxy J3 (2018) yang terlihat premium. Samsung kembali meluncurkan sebuah smartphone Android terbaru yang bernama Samsung Galaxy On6 di India. Kehadirannya Samsung Galaxy On6 sangat tidak terduga, karena memang sebelumnya tidak ada informasi terkait smartphone yang satu ini.
Samsung Galaxy On6 hadir dengan dibawakaa dengan beberapa spesifikasi unggulan untuk kelasnya. Salah satu diantaranya yaitu sudah dibawakan dengan layar infinity serta mempunyai desain yang terlihat sebagai smartphone premium.
Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy On6 (2018)
UMUM | |
Harga | Rp 2,9 jutaan (4GB RAM / 64GB ROM) |
Status | Rilis |
Tahun Rilis | Juli 2018 |
JARINGAN | |
Teknologi | GSM / HSPA / LTE |
SIM | Dual SIM (Jenis Nano) |
Koneksi | 4G / 3G / 2G / GPRS / Edge |
Kecepatan | HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE |
DESAIN | |
Dimensi | 149.3 x 70.2 x 8.2 mm |
Berat | 154 gram |
Build | Bodi plastik |
Warna | Hitam, Gold, Biru |
LAYAR | |
Jenis | Super AMOLED, layar sentuh kapasitif 16 juta warna |
Ukuran | 5.6 inci |
Resolusi | 1480 x 720 piksel (HD+) |
Rasio | 18.5:9 (fullview) |
Kerapatan Piksel | 294 ppi |
Perlindungan | – |
PLATFORM | |
OS | Android Oreo 8.0 |
Chipset | Exynos 7870 |
CPU | Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53 |
GPU | Mali-T830 MP1 |
RAM | 4GB / 3GB |
PENYIMPANAN | |
Internal | 64GB / 32GB |
Ekspansi | Ya, microSD hingga 256GB (slot khusus) |
KAMERA UTAMA | |
Resolusi | 13 MP |
Lensa | f/1.9, 28mm |
LED Flash | Ya |
Fitur Software | Autofokus, Geo-tagging, sentuh fokus, deteksi wajah, HDR, panorama |
Video | 1920 x 1080 Full HD @30fps |
KAMERA DEPAN | |
Sensor | 8 MP |
Lensa | f/1.9 |
LED Flash | Ya |
Video | 1080p |
KONEKTIVITAS | |
Wi-Fi | 802.11 b/g/n, direct, hotspot |
Bluetooth | 4.2, A2DP, LE |
USB | microUSB 2.0 |
Radio | Ya, FM |
Penanda | GPS, A-GPS, BDS, GLONASS |
BATERAI | |
Kapasitas | 3000 mAh |
Jenis | Non-removable Li-Ion |
Waktu Bicara | Hingga 21 jam (3G) |
Memutar Musik | Hingga 76 jam |
FITUR | |
Keamanan | Face unlock, fingerprint (belakang ponsel) |
Sensor | Accelerometer, proximity |
Loudspeaker | Ya |
3.5mm jack | Ya |
Pemutar Musik | MP3/WAV/eAAC+/FLAC |
Pemutar Video | MP4/H.264 |
Lainnya | Browser HTML 5 |
Photo/video editor | |
Document viewer |
Desain Samsung Galaxy On6 (2018)
Selain sudah menggunakan panel “Infinity Display”, Samsung Galaxy On6 juga dilengkapi fitur layar berupa tampilan penuh (fullview), mempunyai aspek rasio 18.5:9. Layar pada Samsung Galaxy On6 menggunakan jenis Super AMOLED berukuran 5.6 inci beresolusi HD+ 1480 x 720 piksel. Jenis layar ini, selain dapat menampilkan visual yang kaya warna, juga dapat lebih menghemat konsumsi daya baterai.
Jika diamati seksama, desain bodi pada Samsung Galaxy On6 menyerupai Samsung Galaxy J6. Tampak dari segi penempatan kamera utama, fingerprint, LED flash, tombol volume, tombol power serta kamera depannya. Selain itu juga, Samsung Galaxy On6 mempunyai dimensi pada bodinya 149.3 x 70.2 x 8.2 mm dengan berat 154 gram. Meskipun demikian, kedua ponsel ini tetap mempunyai perbedaan apabila dilihat dari beberapa aspek.
Dapur Samsung Galaxy On6
Samsung Galaxy On6 menggunakan chipset Exynos 7870 Octa-core dengan kecepatan 1.6 GHz Cortex-A53 sebagai prossesornya. Untuk mendukung performanya dibantu oleh RAM berkapasitas 4GB / 3GB. Sehingga mampu mengoptimalkan performa dan kinerja pada OS Android Oreo 8.0. Dengan spesifikasi seperti ini, selain sanggup menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan (multitasking). Samsung Galaxy On6 juga akan mampu menjalankan game-game berat full HD dengan performa terbaik tanpa lag berarti.
Sementara itu untuk mendukung tampilan grafisnya, Samsung Galaxy On6 menggunakan GPU Mali-T830 MP1. Samsung Galaxy On6 disuplay oleh baterai dengan kapasitas 3000 mAh. Namun ponsel ini masih belum dilengkapi oleh fitur pengisian cepat (fastcharging).
Untuk mengatasi kebutuhan penyimpanan data, Galaxy On6 hadir dalam dua varian. Varian pertama dibawakan dengan storage 64GB dengan RAM 4GB. Sedangkan untuk varian kedua dibawakan dengan penyimpanan internal 32GB dengan RAM 32GB. Dari kedua varian tersebut pastinya memiliki harga jual yang berbeda, sehingga kalian bisa menyesuaikan dengan isi kantong kalian. Samsung Galaxy On6 juga masih menyediakan sebuah slot khusus (dedicated) kartu memori hingga 256GB.
Kamera dengan Beauty Mode
Samsung Galaxy On6i, dibawakan dengan kamera utama bersensor tunggal serta beresolusi 13 MP sedangkan kamera depan 8 MP. Kedua kamera Samsung Galaxy On6 mempunyai lensa bukaan yang sama, yaitu memiliki aperture f/1.9. Selain itu juga sama-sama dilengkapi fitur lampu flash LED yang berguna untuk memberikan tambahan cahaya. Khusus untuk kamera epannya, dilengkapi fitur tambahan lainnya, yaitu selfie focus dan beauty mode.
Fitur tambahan lain yang juga dibawakan, yaitu seperti keamanan Face Unlock dan Fingerprint yang terdapat dibagian punggung. Samsung Galaxy On6 sudah mendukung dual SIM jenis nano serta sudah support koneksi internet berbasis 4G LTE.
Harga Samsung Galaxy On6
Di India, Samsung Galaxy On6 dijual dengan harga sekitar 180 EURO atau Rp 2,9 jutaan. Namun, belum diketahui secara pasti, apakah smartphone Samsung Galaxy On6 akan hadir Indonesia atau tidak. Untuk itu kalian bisa menunggu saja kabar terbarunya.
Kelebihan Samsung Galaxy On6 (2018)
- Terdapat dua slot kartu SIM jenis nano yang bisa diaktifkan secara bersamaan serta keduanya sudah mendukung koneksi internet 4G LTE.
- Menggunakan layar jenis Super AMOLED yang diklaim dapat menghemat daya baterai.
- Layar berukuran 5.6 inci serta sudah didukung tampilan penuh (fullview) mempunyai aspek rasio 18.5:9.
- Sudah berjalan pada sistem operasi android Oreo.
- Menggunakan prosessor Exynos 7870 Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53.
- Dilengkapi dengan RAM sebesar 4GB atau 3GB.
- Memori internal cukup besar, 64GB atau 32GB serta masih ditambahkan slot kartu memori.
- Kamera utama dan depan mempunyai resolusi 13MP dan 8MP serta sudah didukung fitur LED Flash.
- Baterai dengan kapasitas 3000 mAh yang sanggup bertahan selama seharian penuh dengan pemakaian normal.
- Menggunakan sistem keamanan terbaru saat ini, yaitu Face Unlock dan sensor fingerprint.
- Dilengkapi fitur konektivitas seperti WiFi, Bluetooth, port microUSB, GPS dan Radio FM.
Kekurangan Samsung Galaxy On6 (2018)
- Bodi masih terbuat dari bahan plastik.
- Layar belum mendukung Full HD sera hanya mempunyai resolusi HD+ saja.
- Tidak dilengkapi pelindung layar, sehingga pengguna harus menambahkan pelindung tambahan seperti anti gores eksternal.
- Baterai masih belum dilengkapi oleh fitur pengisian cepat (fastcharging).