Cara Mengisi Saldo Google Play Dengan Pulsa

Cara Mengisi Saldo Google Play Dengan Pulsa


Sebenarnya, cara mengisi saldo Google Play dengan pulsa itu sangat mudah dan praktis. Kamu hanya tinggal menggunakan pulsa atupun metode pembayaran lainnya yang cepat untuk membeli saldo Google Play.

Saldo Google Play seringnya digunakan untuk membeli aplikasi di dalam Google Play Store. Namun banyak pengguna ponsel Android yang belum mengetahui bagaimana cara mengisi saldo google play dengan pulsa.

Cara Mengisi Saldo Google Play dengan Pulsa

Cara Mengisi Saldo Google Play Dengan Pulsa

Saldo Google Play merupakan saldo yang dapat digunakan untuk membeli aplikasi, game, dan lainnya di dalam Google Play. Cara top up saldo google play juga terbilang mudah dan dapat dilakukan dimana saja dengan metode apa saja.

Salah satunya cara top up google play dengan pulsa. Dimana pembayaran google play dengan pulsa nantinya akan menjadi Play Gift Card yang akan dikirim dalam bentuk beberapa angka unik. Serta akan berubah menjadi saldo Google Play dengan cara redeem (tukar).

Google Play Store merupakan salah satu aplikasi resmi Google yang menjadi ruang jual beli aplikasi, games, musik, film, dan buku yang disediakan bagi pengguna gadget dengan sistem operasi Android.

Bagi pengguna Android, bisa langsung mengunduh konten digital dari dalam Google Play Store. Di dalamnya banyak sekali konten digital yang bisa diunduh, baik secara gratis maupun berbayar.

Jika pengguna ingin mengunduh aplikasi, geme, atau konten digital lainnya yang berbayar. Pengguna perlu membayarnya terlebih dahulu dengan saldo Google Play, jadi jangan sampai saldo Google Play dalam keadaan kosong.

Apabila ternyata saldo Google Play kosong, salah satu cara kamu bisa mengisinya dengan cara top up google play dengan pulsa. Namun perlu di ingat, sebelum beli saldo google play dengan pulsa sebaiknya untuk mengisi ulang pulsa lebih banyak.

Hal tersebut karena, nantinya kamu akan dikenakan pajak berdasarkan kebijakan yang berlaku. Dimana jumlah pulsa sebaiknya melampaui nominal saldo Google Play yang akan dibeli.

Pembayaran google play dengan pulsa bisa dilakukan untuk operator apa saja, seperti Telkomsel, XL, Indosat, dan lainnya. Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan saat beli saldo google play dengan pulsa, khususnya Telkomsel.

Cara Top Up Saldo Google Play dengan Pulsa Telkomsel

  • Nyalakan data selular Telkomsel di perangkat Android.
  • Buka aplikasi Google Play Store
  • Ketuk ikon Profil. Kemudian pilih menu Pembayaran & Langganan
  • Kemudian, pilih menu Metode Pembayaran
  • Selanjutnya pilih menu Beli Saldo Google Play
  • Masukan nominal yang diinginkan
  • Pilih metode pembayaran Gunakan penagihan Telkomsel
  • Selesai

Selain menggunakan cara diatas kamu juga bisa membeli saldo Google Play dengan menggunakan menu dari ponsel Android yang kamu gunakan.

  • Ketikan *900*80# pada menu dial telepon Android
  • Tekan call/ok
  • Klik Lainnya, pada menu pop up yang muncul
  • Tap Kirim. Kemudian pilih menu Kode Voucher Google Play
  • Pilih Kirim. Selanjutnya masukkan nominal saldo Google Play yang diinginkan
  • Kirim, kemudian akan muncul informasi tentang pajak dan jumlah pulsa yang akan dibayarkan
  • Jika setuju tekan angka 1 atau Ya
  • Kemudian vouche akan dikirim ke nomor Telkomsel untuk top up saldo google play
  • Selesai

Itulah cara pembayaran google play dengan pulsa Telkomsel yang mudah untuk di ikuti. Sebenarnya ada beberapa metode pembayaran lain yang bisa kamu lakukan, seperti menggunakan Gift Card, GoPay, atau Tokopedia.

Cara Mengisi Google Play

Selain menggunakan pembayaran google play dengan pulsa, kamu juga bisa melakukan top up dengan beberapa cara berikut ini.

Cara Mengisi Saldo Google Play dengan GoPay

  • Buka aplikasi Google Play
  • Klik Menu atau usap layar dari kiri ke kanan
  • Pilih Payment Methods
  • Kemudian, pilih menu Add GoPay
  • Masukkan nomor ponsel yang digunakan untuk GoPay
  • Selanjutnya, masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS
  • Klik Continue
  • Setelah itu, saldo Google Play akan bertambah
  • Selesai

Cara Mengisi Saldo Google Play dengan Tokopedia

Selain beli saldo google play dengan pulsa, juga bisa melalui salah satu market place Tokopedia. Berikut ini caranya:

  • Buka aplikasi Tokopedia
  • Ketik Voucher Google Play di kotak pencarian
  • Tentukan nominal saldo yang akan di isi
  • Ketuk Beli
  • Klik Ok dan izinkan pada notifikasi yang muncul
  • Setelah proses verifikasi selesai, klik Lanjut
  • Tentukan metode pembayaran dan salin kode vouchernya
  • Kemudia buka aplikasi Tokopedia kembali, tap tiga garis di pojok kiri atas
  • Pilih menu Pembelian
  • Klik Daftar Top Up & Tagihan
  • Tukar kode voucher Google Play ke aplikasi Play Store
  • Saldo akan bertambah secara otomatis
  • Selesai

Cara Mengisi Saldo Google Play dengan Gift Card

  • Buka aplikasi Google Play Store
  • Pilih Menu di samping kiri atas
  • Pilih Payment Methods
  • Selanjutnya, pilih menu Redeem Code
  • Masukkan kode Google Play Gift Card ke dalam kolom yang tersedia
  • Klik Redeem
  • Selesai, saldo Google Play akan bertambah otomatis

Cara Mengisi Saldo Google Play dengan PayPal

Cara top up saldo google play lainnya dengan menggunakan metode pembayaran PayPal. Berikut ini caranya

  • Pastikan sudah memiliki akun PayPal dengan jumlah saldo yang mencukupi
  • Sinkronkan akun PayPal dengan akun Google
  • Ubah metode pembayaran dari Google Play Store menjadi PayPal
  • Setelah itu, kamu sudah bisa mengisi ulang saldo sekaligus membeli aplikasi di Google Play Store

Cara Cek Saldo Google Play

Setelah selesai melakukan pengisian saldo, kamu tentunya bisa cek apakah saldo Google Play sudah terisi atau belum. Caranya ikuti langkah-langkah dibawah ini:

  • Buka aplikasi Google Play Store
  • Ketuk garis tiga di pojok kiri atas
  • Pilih Metode Pembayaran
  • Kemudian akan muncul jumlah saldo Google Play kamu di bagian atas

Itulah beberapa pilihan untuk top up saldo Google Play selain menggunakan cara mengisi saldo google play dengan pulsa. Pastikan nominal pulsa cukup untuk membeli saldo Google Play.