Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Windows 10

Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Windows 10


Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Windows 10 | GadgetReviews.Com – Kecepatan akses internet merupakan kecepatan dari perpindahan data yang dilakukan melalui sambungan internet. Kecepatan internet mempunyai satuan kecepatan standar yang dikenal dengan sebutan bps (bit per seconds). Yaitu jumlah bit data yang bisa berpindah selama jangka waktu satu detik.

Bit sendiri adalah kependekan dari Binary Digit atau merupakan satuan ukuran paling kecil untuk jenis muatan data. Selain dari bit, ada juga Byte yang merupakan kependekan dari Binary Team, dimana 1 byte sama nilainya dengan 8 bit ( 1 byte = 8 bit ).

Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Windows 10

Umumnya untuk bisa mengetahui kecepatan internet pada komputer yang kita gunakan, kalian bisa menggunakan perintah PING melalui CMD dan juga bisa mengecek melalui website Speedtest.net. Ada cara lain yang bisa dilakukan untuk menampilkan kecepatan internet yaitu menggunakan aplikasi NetSpeedMonitor.

Baca juga : Cara Mudah Mengganti Nama File Sekaligus Banyak

Dengan menggunakan aplikasi ini pengguna komputer Windows bisa dengan mengetahui kecepatan internet yang digunakan cukup melalui taskbar saja. Buat kalian yang belum mengetahui cara menampilkan kecepatan internet di Windows, silahkan simak selengkapnya tutorial yang akan kami ulas berikut ini.

Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Taskbar Windows 10Cara Menampilkan Kecepatan Internet di Windows 10

Berikut langkah-langkah yang bisa kalian ikuti untuk menampilkan kecepatan internet pada taskbar di komputer atau laptop Windows 10 melalui aplikasi NetSpeedMonitor.

  • Pertama, silahkan kalian install aplikasi NetSpeedMonitor terlebih dahulu di komputer atau laptop kalian. Aplikasi ini bisa kalian download disini.
  • Silahkan kalian install seperti biasa, kemudian jika sudah selesai kalian buka direktori instalasi NetSpeedMonitor tersebut.
  • Kemudian cari file dengan nama nsmc.exe kemudian double klik untuk mengaktifkannya.
  • Selanjutnya pada tampilan awal NetSpeedMonitor, silahkan kalian pilih bahasa dan Network Interface yang kalian gunakan untuk mengakses internet di komputer kalian.
  • Jika sudah jangan lupa klik Save lalu Close.

Apabila konfigurasi yang sudah kalian lakukan diatas benar, maka otomatis kalian akan melihat notifikasi speed internet di taskbar. Keterangan yang bisa kalian seperti kecepatan Uplink dan juga kecepatan Downlink baik rata-rata harian atau bulanan.

Jika kalian hendak mengubah pengaturan pada aplikasi NetSpeedMonitor ini, caranya klik kanan pada ikon NetSpeedMonitor di Taskbar kemudian pilih Configuration. Maka akan ditampilkan menu konfigurasi yang bisa kalian ganti kapan pun, seperti bahasa, Network Interface, tampilan dan masih banyak lagi lainnya.

Baca : Gagal Booting ? Ini Cara Mengatasi Automatic Repair Windows 10

Dengan menggunakan aplikasi NetSpeedMonitor tentu bisa mempermudah kalian untuk menampilkan kecepatan internet di Windows 10. Tanpa harus mengecek speed internet melalui browser ataupun melakukan PIN melalui CMD.

Demikian informasi singkat mengenai cara menampilkan kecepatan internet di taskbar Windows 10, selamat mencobanya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat dan kami ucapkan terimakasih sudah berkunjung,jangan lupa share ke teman-teman kalian yaa..